Cerita Pagi

11.11.2018 (Babak Ketiga)

Selain ada sale besar-besaran di berbagai media online, serta launchingnya albuk kedua Bung Fiersa Besari, ada satu hal lagi yang membuat tanggal 11 November kemarin berkesan untukku.

Akuuu… Dinikahin…

Ciiyyeeehhhhhhh

(APAAN SIH LU DIN, NGGAK JELAS AMAT!)

Biarin ih, namanya juga perempuan, kan seneng kalau dinikahin. Jadi harap maklum aja karena rada-rada nggak jelas gini.

Setelah drama tak berkesudahan sejak lamaran sampai detik-detik menjelang Hari-H. Akhirnya Ijab Kabul terucap lancar dari Bapak selaku wali dan Hairul Fahmi alias Kang Garem selaku mempelai pria. Senang? Pasti lah. Karena hubungan yang terjalin kurang lebih 2 tahun ini bermuara pada sebuah pernikahan.

Tapi tapiii… Nanti aja deh cerita tentang kekisruhan proses menuju Hari-H. Untuk tulisan kali ini, aku hanya mau mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada:

  • Allah Subhanahu wa Ta’ala
  • Nabi Muhammad Shalallahu alaihiΒ wa Salam
  • Keluarga Besar Rejo Sentono (Alm)
  • Keluarga Besar Parto Sentono (Alm)
  • Keluarga Besar KH. Raisin (Alm)
  • Kedua Orang Tua Kami Tercinta
  • Mira Purwanti dan Mas Ahmad (Mbak dan Masku yang paling the best)
  • Bulandari Permatasari (yang mau direpotin dan pelampiasan mules)
  • Bernadeta Adventia (yang nemenin kesana kemari)
  • 4 Sekawan yang telah menghibur dari orok
  • Tim pengisi acara dari Kemang
  • Bobby, Goma dan Tim (Fotografer yang menemani sejak proses prewed)
  • Yenni Sawitri (MUA yang dipilih dengan penuh kegalauan)
  • Seluruh pihak yang tidak bisa disebutkan satu persatu

Thank you for loving Me, All!

WhatsApp Image 2018-11-12 at 3.05.24 PM
Kak Yenni, yang kudu sabar ngadepin calon manten oneng bin aneh
WhatsApp Image 2018-11-12 at 3.05.20 PM
Kata orang-orang: “Mau kartinian lu yak?”
WhatsApp Image 2018-11-12 at 3.05.27 PM
Sekarang kamu yang paling ganteng nomor 2, Beb!
WhatsApp Image 2018-11-12 at 3.05.27 PM (2)
Ada gajah terbang, heumn
WhatsApp Image 2018-11-12 at 3.05.29 PM
Jadi, sewaktu akad aku diumpetin dulu
WhatsApp Image 2018-11-12 at 3.05.30 PM (2)
Pasca orang-orang teriak: “SAH!!!”
WhatsApp Image 2018-11-12 at 3.05.29 PM (1)
Alhamdulillahi rabbil ‘alamin

24 thoughts on “11.11.2018 (Babak Ketiga)

  1. Ngga afdol kalau ngga ngucapin di blog yaa. Selamat menempuh hidup baru sebagai suami istri Fahmi dan Dini. Semoga jadi keluarga sakinah mawadah warahmah, amin. Btw, setuju sama mba noni, kamu cantik banget din disini πŸ˜†

    Liked by 1 person

Leave a comment